Kanor, 31 Desember 2025 — Dalam rangka menyambut pergantian Tahun Baru 2026, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bojonegoro menyelenggarakan pagelaran seni dan budaya yang berlangsung di Halaman Kecamatan Kanor pada 31 Desember 2025 hingga 1 Januari 2026, mulai pukul 19.45 WIB sampai selesai.

Kegiatan ini menampilkan beragam kesenian tradisional khas daerah yang diawali dengan pertunjukan Campursari dan Jaranan, dilanjutkan kembali dengan Campursari. Acara kemudian dibuka secara resmi melalui Tari Pembuka “Tari Kayangan Api” sebagai simbol semangat dan kebersamaan dalam menyambut tahun baru.

Puncak acara dimeriahkan dengan Pagelaran Wayang Thengul dengan lakon “Rajekwesi Mardiko”, yang menyuguhkan Adegan Tari Thengul dan Adegan Tayuban sebagai bagian dari pelestarian seni budaya lokal. Tepat pada detik-detik pergantian tahun 2026, suasana semakin semarak dengan doa bersama dan pertunjukan kembang api.

Dalam kesempatan tersebut, Camat Kanor menyampaikan sambutan sekaligus apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam penyelenggaraan kegiatan. Acara juga dirangkai dengan pengumpulan donasi kemanusiaan untuk korban bencana di Sumatra, yang dipimpin oleh perwakilan dari Dinas Sosial, sebagai wujud kepedulian dan solidaritas sosial masyarakat Kecamatan Kanor.

Melalui kegiatan ini, diharapkan selain menjadi hiburan bagi masyarakat, juga dapat mempererat kebersamaan, melestarikan budaya daerah, serta menumbuhkan rasa empati dan kepedulian sosial di momentum pergantian tahun.


By Admin
Dibuat tanggal 07-01-2026
10 Dilihat