kanor.bojonegorokab.go.id – PT Kreasi Pariwara Citra Indonesia bekerjasama dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bojonegoro membuka pendaftaran audisi penyanyi Campursari Idol 2 tahun 2016 di Kabupaten Bojonegoro. Pendaftaran dibuka untuk umum dan ditutup tanggal 5 Maret 2016.

Acara ini selain bertujuan mengembangkan potensi penyanyi campursari  juga menjadi media promosi bagi pelestarian dan pengembangan seni budaya lokal dan pariwisata di Bojonegoro.

Audisi Campursari Idol 2 akan dilaksanakan di setiap kecamatan mulai bulan Maret sampai dengan Desember 2016. Untuk Kecamatan Kanor akan dilaksanakan pada tanggal 14 Mei 2016.

Hadiah yang disediakan bagi pemenang cukup menarik, berupa sepeda motor, sertifikat dan uang tabungan jutaan rupiah.

Untuk mendaftar dalam audisi ini cukup mudah, yaitu melalui SMS dengan format : Daf Spasi (Nama Lengkap) Spasi (Kecamatan) dan mengirimkannya ke nomor 0815 2827 3087 (Indosat) atau nomor 0823 3213 5887 (Telkomsel).

Sistem yang digunakan dalam audisi ini sebagai berikut :

  1. Dari setiap kecamatan, akan dipilih 3 penyanyi terbaik hasil penilaian juri.
  2. Dari 28 kecamatan teraudisi, panitia akan menyaring lagi di sesi Final.
  3. Di sesi Grand Final akan ditentukan pemenang dengan kategori Idola I, Idola II, Idola III dan 6 Juara Harapan Idola.

Sedangkan syarat dan ketentuan peserta adalah :

  1. Peserta adalah pria dan wanita yang mendaftar mewakili pribadi.
  2. Peserta tidak diperkenankan mewakili dan mengenakan atribut sekolah atau kelompok.
  3. Peserta menyerahkan uang pendaftaran sebesar Rp 50.000,- setelah dinyatakan memenuhi syarat sebagai peserta oleh panitia.
  4. Panitia memberi tanda sah untuk peserta dan menerbitkan “Tiket” mulai sesi Audisi, Final dan Grand Final.
  5. Peserta berusia maksimal 45 tahun saat mendaftar, dibuktikan dengan menunjukkan identitas diri asli.
  6. Peserta tidak diperkenankan menambah properti tampilan saat di venue, misalnya penari latar, back vocal maupun alat musik tambahan.
  7. Peserta hanya berkomunikasi langsung dengan pihak panitia via telepon, BBM, SMS, tidak diperkenankan melalui perwakilan atau pihak ketiga.
  8. Peserta diwajibkan berbusana sopan, rapi serta berkarakter budaya Jawa saat tampil.
  9. Memilih 1 lagu wajib dari 5 pilihan dan 1 lagu bebas dari 20 pilihan.
  10. Pengambilan nada dasar langsung di lokasi Audisi.

Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi Wakil Panitia Campursari Idol 2 tahun 2016, Suyanto di nomor 0813 3014 0972.   (keckanor/dika)


By Admin
Dibuat tanggal 07-02-2016
672 Dilihat