kanor.bojonegorokab.go.id – Dinas Pengairan Kabupaten Bojonegoro bekerjasama dengan Pemerintah Desa Piyak melakukan normalisasi Kali Mekuris di Desa Piyak Kecamatan Kanor.
Sekretaris Desa Piyak, Imam Rasidi menerangkan bahwa kegiatan ini berlangsung mulai tanggal 28 Januari 2016 sampai dengan 8 Februari 2016 sesuai dengan yang telah direncanakan.
Normalisasi ini adalah bagian dari program pengendalian banjir dan merupakan kelanjutan dari pekerjaan serupa di tahun 2015. Di tahun lalu, normalisasi Kali Mekuris Desa Piyak dilakukan sepanjang 1.300 meter.
Petugas UPTD Pengairan Wilayah Tengah 1, Kusnan mengatakan bahwa kegiatan kali ini dilaksanakan untuk memperbaiki tanggul Kali Mekuris yang longsor. Terdapat tujuh titik longsor dengan panjang total 500 meter.
“Setelah kegiatan di Desa Piyak ini selesai, backhoe akan bergerak ke Desa Simbatan dan Pesen. Disana juga ada tanggul Kali Mekuris yang longsor dan butuh perbaikan,“ terang Kusnan. (keckanor/dika)